Start at the beginning, go to the end, then stop. That’s how I write. I write quickly. I don’t try to show how intelligent or how cultivated I am, I just try to share my soul. Sharing is part of life. - Lewis Carroll

Friday, March 16, 2012

My Prince Dream


Film drama korea yang romantis sekarang ini makin banyak ditayangin di tv. Udah menjamur dimana-mana. En ajaibnya bukan cuma orang-orang dewasa aja yang tertarik, tapi anak-anak usia sekolah (dibaca: di bawah umur) juga sangat tertarik.

Contohnya, sepupu aku yang masih SD bilang kalau dia pingin punya pacar yang mirip Lee Min Ho. Tuh kan bener, virus korea mulai berkembang. Ya ga salah sih kalau kita mendambakan tipe pacar yang seganteng ato secantik artis-artis korea itu. Tapi apa ganteng ato cantik aja cukup?
Well, memang sih kesan pertama itu begitu menggoda, tapi lebih dari itu, menilai seseorang dari karakter dan kepribadiannya jauh lebih bijak. Dulu sebelum aku kenal Tuhan, aku selalu “lirik” cowo-cowo yang menurut aku menarik (just pshysicly), tapi waktu aku dekat dengan mereka aku jadi kecewa. Soalnya tampang beda banget sama kelakuannya. Yang ada aku patah hati terus, cape deeeeh.
And now, setelah makin hari nambah umur jadi aku bisa berpikir dewasa. Buat aku yang terpenting itu bukan seganteng apakah dia, tapi seberapa besar cintanya sama Tuhan, plus kedewasaan dalam karakternya. Soalnya aku bukan lagi cari pacar, tapi calon suami (mengingat umur :p)

Dari hasil perenungan aku siang dan malam selama bertahun-tahun (lebaaaay :p), akhirnya Tuhan mulai buka pikiran aku. Dan Dia mengarahkan aku untuk mempunyai standar dalam memilih pasangan hidup. Bukan buat pamer ato sombong dengan standar itu, tapi aku jadi bisa waspada sama pria-pria palsu. Dan standar itu bisa juga aku pake buat menilai sejauh mana si pria menurut pandangan Tuhan. Apakah dia orangnya ato bukan. Dan inilah beberapa poin standar pasangan hidup yang terus aku doakan..

My Prince Dreams:

1. Si dia harus 3S: Se-IMAN, Se-VISI, Se-IMBANG

2. Si dia percaya dan hidup dalam Tuhan Yesus

3. Si dia harus hidup takut akan Tuhan

4. Si dia harus cinta Tuhan

5. Si dia harus komitmen untuk prioritaskan Tuhan

6. Si dia harus komitmen untuk doa dan renungkan Firman

7. Si dia harus intim dan bersahabat dengan Tuhan

8. Si dia harus hidup dalam komunitas dan pemuridan

9. Si dia harus terlibat dalam pelayanan

10. Si dia harus taat dengan otoritas

11. Si dia harus memiliki standar pribadi tentang hubungan dengan Tuhan

12. Si dia harus memiliki integritas (perkataan dan perbuatan sama)

13. Si dia harus rajin

14. Si dia harus sabar (soalnya aku tipe yang ga sabaran :p)

15. Si dia harus tegas tapi lembut

16. Si dia harus humoris (dibaca: ga kaku)

17. Si dia harus bijak dalam berpikir dan mencari solusi

18. Si dia harus bisa memimpin dan mengarahkan

19. Si dia harus bertanggung jawab

20. Si dia seorang yang mapan (bisa menghidupi diri sendiri)

21. Si dia seorang yang pekerja keras

22. Si dia seorang yang berhati bapa (humble)

23. Si dia seorang yang mau dibentuk dalam proses

24. Si dia seorang yang mau ditegur dan berespon positif

25. Si dia seorang yang peka melihat keadaan

26. Si dia seorang yang berkharisma

27. Si dia seorang yang berinisiatif

28. Si dia seorang yang cinta keluarga

29. Si dia seorang yang setia

30. Si dia seorang yang berusaha menepati janji

31. Si dia seorang yang dapat diandalkan

32. Si dia seorang yang dekat dan disukai anak-anak
Dari kriteria-kriteria diatas tadi aku jadi tau kualitas pria Allah seperti apa. Juga sebagai pedoman aku untuk memutuskan yes, he is the one. Jadi ga beli kucing dalam karung lagi. Tapi aku juga harus inget nih kalau ga ada manusia yang sempurna. Standar tadi boleh ada dan boleh jadi patokan tapi bukan berarti mencari orang yang harus penuhin semua kriteria itu. Intinya sih tetep harus mengandalkan Tuhan, dan kalau udah mulai ada perasaan tertarik dengan seseorang buru-buru deh doain dan konsultasi juga sama otoritas (orang tua ato pemimpin). Ga mau kan salah pilih orang hehehehe….

No comments:

Post a Comment